Perhelatan final BIOCHAMP 2022 (Biology Education Futsal Championship) berlangsung sengit antara SMK Bantarkalong melawan SMK Nuansa Bogor yang berlangsung di Gor ITB Jatinangor pada hari Minggu 5 Juni 2022 lalu

Himpunan Mahasiswa Pendidikan Biologi (HMPB) Kabinet Inovasi mengadakan turnamen futsal se-Jawa Barat pada jenjang SMA/SMK/MA Sederajat. Pada turnamen ini diikuti oleh 32 sekolah dari beberapa daerah di Jawa Barat. Dimana setelah penyisihan grup, perempat final, semifinal hingga akhirnya final diwakili oleh SMK Bantarkalong melawan SMA Nuansa Bogor.

\"\"

Pertandingan sangat sengit terjadi, dimana kedua tim saling menyerang untuk mencetak gol. Hingga akhirnya pada menit ke 13 salah satu pemain SMA Nuansa Bogor harus dijatuhi kartu merah akibat melanggar penjaga gawang dan terpaksa bermain dengan 4 orang saja. Meskipun bermain dengan lebih sedikit pemain, SMA Nuansa Bogor bisa tetap menjaga kedudukan 0-0 hingga babak pertama berakhir.

Pada babak kedua, kedua tim masih bermain secara ofensif. Namun kedua sekolah sama-sama tangguh hingga babak berakhir skor kacamata tetap bertahan dan harus dilangsungkan babak penalti.

Semua pemain, pelatih hingga penonton dibuat tegang saat menyaksikan penalti ini. Kedua tim berhasil memasukan bola ke gawang hingga skor menjadi 5-5 dan penentuan penendang terakhir diadakan tos koin dimana SMK Bantarkalong menjadi penendang dan SMA Nuansa Bogor menjadi penjaga gawang. \”Prit…\” tiup wasit tanda untuk menendang bola, dan \”Goal..\” SMK Bantarkalong berhasil meraih Juara pertama pada perhelatan turnamen BIOCHAMP 2022 dengan skor akhir 6-5.

\"\"

Juara pertama mendapatkan Piala Gubernur Jawa Barat dan Piala bergilir Prodi Pendidikan Biologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Juara kedua memperebutkan piala Wali Kota Bandung dan juara ketiga tidak kalah menjadi sorotan yakni memperebutkan piala Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Ketiga juara tersebut pun mendapatkan uang sesuai juara yang diperoleh.

Penutupan kegiatan BIOCHAMP dihadiri oleh perwakilan dari Civitas Akademik Prodi Pendidikan Biologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung, yatu bapak Agus Widana, M.Si., ketua umum Senat Mahasiswa (SEMA) FTK Nazila Nurlaila, ketua umum Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) FTK Muhammad Riza serta tamu undangan dari ketua umum HMJ/PS ruang lingkup Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Selain pemberian simbolis piala dan hadiah kepada Juara pertama, kedua dan ketiga, diumumkan juga Top Scorer, Best Goal Keeper dan Best Player.

\"\" \"\"

Terima kasih kepada sponsor, seluruh tim juga panitia, serta seluruh peserta yang telah berkontribusi dengan baik sehingga acara BIOCHAMP ini dapat sukses dilaksanakan. Sampai jumpa di BIOCHAMP tahun depan. See you guys!
Siaran langsung petandingan BIOCHAMP 2022 dapat diputar ulang di Youtube HMPB Official! https://www.youtube.com/watch?v=uytdUjpDFvI&list=PL9QXIb4cMyXzP0IaA84KMwJEk-64MiGIz

\"\" \"\" \"\"

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *